Puncak Kehidupan Seksual Wanita di Usia 28 Tahun. Kalau Pria?


Blake Lively
Foto : Ist
Sebuah hasil survei terbaru di Inggris menunjukkan bahwa kaum perempuan paling menikmati kehidupan seks dalam hidupnya saat mereka menginjak usia 28 tahun.

Temuan ini didapatkan setelah dilakukan survei oleh perusahaan alat bantu terhadap 1.281 orang. Dari survei ini juga ditemukan bahwa pria harus menunggu lima tahun lebih lama dibandingkan perempuan untuk mencapai puncak seksualnya, yaitu di usia 33 tahun.

Survei tersebut juga mengungkapkan bahwa wanita kehilangan keperawanannya saat berusia 17 tahun, dibandingkan pria saat usia 18 tahun.

"Meskipun sistem seksual wanita jauh lebih kompleks dibanding pria, wanita cenderung menemukan apa yang dapat memuaskannya dan tidak, lebih cepat dibanding pria," papar Tracey Cox, pakar seks dan relationship dari Lovehoney.

"Saya pikir itu karena ada banyak informasi di luar sana bagi wanita untuk mengaksesnya dan wanita membaca lebih banyak buku dan secara aktif mencari jawaban atau mencari bantuan jika ia mendapatkan masalah. Sementara pria justru tidak, "tambahnya, yang dilansir melalui FemaleFirst (29/5).